Kelurahan Ranoiapo Wakili Minsel di Lomba Tingkat Provinsi Sulut
Kelurahan Ranoiapo Kecamatan Amurang, terlihat sangat bersih. (foto beritamanado)Amurang—Setelah menjuarai lomba Kelurahan tingkat Kabupaten, Kelurahan Ranoiapo Kecamatan Amurang pun mewakili Kabupaten Minahasa Selatan ke tingkat Provinsi Sulawesi Utara. Dan, Kamis (31/5) esok, Tim Penilai Kebersihan Lomba Desa/Kelurahan Tingkat Provinsi Sulut akan turun di Ranoiapo.
Demikian kata Camat Amurang, Sonny Makaenas, AP Msi ketika dikonfirmasi, Rabu (30/5) diruang kerjanya tadi. ‘’Benar, Kelurahan Ranoiapo, akhirnya mewakili Minsel pada lomba kebersihan tingkat kelurahan. Dan Ranoiapo, diutus ke tingkat Sulut. Selanjutnya, esok tim penilai kebersihan lomba desa/kelurahan akan turun di Ranoiapo,’’ ujar Makaenas.
Menurut Makaenas, sesuai informasi bahwa tim penilai akan diterima Bupati Christiany Eugenia Paruntu. Bupati akan menerima di Rumah Dinas (Rudis), kompleks Kantor Bupati Minsel, Kelurahan Pondang. Selanjutnya, rombongan akan langsung menuju Kelurahan Ranoiapo untuk melihat kesiapan lomba tersebut.
Ditempat terpisah, Lurah Ranoiapo, Noddie Tumbuan, SE mengaku siap. ‘’Pihaknya, bersama masyarakat sudah sangat siap menanti kedatangan Tim Penilai Lomba Desa/Kelurahan tingkat Provinsi Sulut. Pada prinsipnya, pihaknya melakukan kerjasama yang baik dengan warga. Termasuk dengan stakholder yang ada di Ranoiapo sendiri. Lebih memuaskan lagi, Kompi C 712 Pondang, juga ikut bersama-sama melaksanakan kerja bakti,’’ ungkap Tumbuan.
Dari pantauan media ini, Kelurahan Ranoiapo memang sudah sangat siap. Termasuk, soal kebersihan sudah dilakukan setelah dinobatkan sebagai juara I tingkat Kabupaten. Dan ternyata, warga Ranoiapo sangat bekerjasama untuk mensukseskan program tersebut.
SUMBER: beritamanado.com